Denyut perkembangan Kawasan Cisauk sebagai kawasan masa depan semakin santer terdengar. Kawasan yang dulunya dianggap daerah perkampungan yang kurang memiliki prospek perkembangan, saat ini ibarat gadis seksi yang mengundang perhatian banyak pihak. Rencana besar Sinarmas Land membangun kawasan intermoda terintegrasi pertama di Indonesia di Cisauk adalah latar belakang yang mendorong banyak orang mulai melirik Cisauk sebagai alternatif tempat tinggal dan berinvestasi (baca juga : Ingin Berinvestasi Properti? Pilih Saja di Kawasan Cisauk, Serpong. Prospeknya Bagus, Harganya Masih Murah)
Serpong Garden Apartment adalah sebuah apartment yang perlu Anda pertimbangkan untuk berinvestasi, karena terletak tidak jauh dari kawasan intermoda BSD yang akan beroperasi dalam waktu dekat. Berlokasi sangat dekat dengan kawasan Intermoda BSD, hanya beberapa ratus meter saja. Selain itu, Serpong Gardeng Apartment lokasinya berseberangan dengan Stasiun Cisauk, stasiun kereta commuter line dan kereta jarak jauh yang menjadi bagian dari kawasan intermoda BSD.
Seperti diungkapkan Agus.S.Sos, Property Advisor Serpong Garden Apartment, saat Info Bintaro menyambangi Marketing Office Serpong Garden Apartment di Cisauk, Kawasan Intermoda BSD yang sekarang sedang memasuki tahap pengerjaan akan membuat kawasan Cisauk menjadi pusat kegiatan masyarakat, bukan hanya masyarakat yang bermukim di Serpong, melainkan wilayah-wilayah lain di sekitarnya.
Selain Stasiun Cisauk yang menjadi alternatif menarik transportasi masyarakat untuk mengakses berbagai wilayah di pusat kota Jakarta, juga rencana pembangunan Pasar Modern 2 BSD, yang akan menjadi pusat aktivitas warga masyarakat. Pasar Modern 2 direncanakan lebih luas dari Pasar Modern 1 BSD dengan jumlah pedagang yang juga lebih banyak. Di Kawasan Intermoda BSD ini juga masyarakat dapat memarkir kendaraannya dan berganti moda transportasi menggunakan kereta atau feeder busway. Universitas Atma Jaya juga dalam waktu dekat ini akan meresmikan kampus ketiganya yang hanya berjarak kurang dari 1 km dari Kawasan Intermoda BSD. Lokasi ini juga hanya berjarak 3 km dari AEON Mall, ICE BSD dan kawasan Edutown BSD yang ditempati Kampus Universitas Prasetiya Mulya, serta kawasan CBD BSD City.
Serpong Garden Apartment dikembangkan oleh PT Hutama Anugrah Propertindo, perusahaan hasil kerjasama PT Harapan Inti Persada Indah (HIPI) dan Karya Cipta Group. Rencananya, Serpong Garden Apartment akan memiliki 4 tower, Cattleya, Bellerosa, Allamanda dan Dahlia dengan jumlah unit sekitar 5000-an. Total lantai masing-masing tower 31 lantai dengan 27 lantai digunakan untuk unit apartemen. Pada tahap awal, yang akan dikembangkan dulu adalah Tower Cattleya dan Bellerosa. Agus menambahkan, kedua tower ini telah terjual sekitar 70% dengan kisaran harga per unitnya dari 260-an juta rupiah sampai yang termahal 480 juta rupiah.
Berdiri di atas lahan seluas 2,7 hektar, Serpong Garden Apartment akan menjadi apartment yang berkonsep Transit Oriented Development (TOD), sebuah konsep pemukiman yang mengadopsi konsep hunian di Jepang yang memberikan kemudahan akses bagi para penghuninya ke berbagai moda transportasi. Untuk memudahkan akses para penghuni ke Stasiun Cisauk, masing-masing tower memiliki jembatan (skybridge) yang terhubung ke stasiun. Sementara untuk menghubungkan ke Kawasan Intermoda, Serpong Garden Apartment memiliki jalan akses yang cukup nyaman untuk berjalan kaki. Untuk mengakses Kawasan Intermoda dan Universitas Atma Jaya cuma diperlukan waktu 5 menit untuk berjalan kaki.
Ada 2 tipe unit yang dipasarkan, tipe Studio dengan luas semi gross 20 m2, dan tipe 2-bedroom dengan luas semi gross 33 m2. Untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi penghuni, Serpong Garden Apartment dilengkapi dengan 25 fasilitas. Untuk fasilitas Sport akan disediakan Swimming Pool, Massage Pool, Sand Beach Pool, Jogging Track, Indoor Gymnasium, Outdoor Gymnasium dan Yoga Path. Lalu fasilitas Recreational yakni Children Playground, Wisata Danau, Thematic Gardens, Function Hall, Outdoor BBQ Area, dan Water Features. Kemudian fasilitas Commerce yakni Cafes, Restaurants, Retail Shops, Daycare Centre, dan Grocery. Sedangkan fasilitas Public Amenities adalah Musholla, Galeri ATM, Apotek, Klinik, Minimarket, dan Laundry.
Adopsi konsep hunian di Jepang tidak hanya dari sisi kemudahan akses transportasinya, pada Tower Bellerosa juga dilengkapi ruang publik yang mengadopsi konsep ruang publik di Jepang yaitu Onsen dan Zen Garden. Dengan kedua fasilitas bernuansa Jepang ini, para penghuni akan bisa merasakan kenyamanan sekelas resort.
Untuk mengambil unit apartemen, Anda cukup membayar booking fee sebesar Rp. 5 juta. Pilihan pembayarannya bisa tunai keras, tunai bertahap (48 – 60x pembayaran), atau menggunakan Kredit Pemilikan Apartemen (KPA). Jika pembayaran menggunakan KPA, DP sebesar 20% bisa dibayarkan sebanyak 24x, sisanya menggunakan fasilitas KPA dari bank. Calon penghuni diberikan kebebasan untuk menggunakan KPA dari bank-bank yang bekerjasama dengan SerpongGarden Apartment, yaitu BTN dan BRI, atau menggunakan KPA dari bank-bank yang ditentukan sendiri oleh calon penghuni.
Agus menambahkan, groundbreaking Serpong Garden Apartment direncanakan sehabis Lebaran 2017. Pembangunannya sampai dengan selesai diperkirakan memakan waktu 3 tahun. Jika Anda membeli unit pada saat ini, nilai investasi yang Anda keluarkan akan meningkat pesat seiring progress pembangunan Kawasan Intermoda BSD yang telah menyelesaikan tahap konstruksi. Saat serah terima kunci, harga unit apartemen mungkin sudah mencapai nilai yang belum terbayangkan dengan Anda saat ini. Jadi tunggu apa lagi?
Untuk informasi lebih lanjut Anda bisa menghubungi Agus.S.Sos (0819 1180 9089), atau datang ke Marketing Gallery, Jl. Raya Cisauk Lapan No. 1-5, Tangerang Selatan. Telp. 021 – 7567 1987.
(ES)